Rabu, 10 September 2014

Ayam Goreng Bumbu Kuning

Siapa yang nggak suka ayam goreng, bahkan upin ipin pun doyan. Teman sayur asem dan sambal terasi....ish ngiler nggaaak sih. Biasanya membuat bumbu ayam goreng, bisa jadi penyelamat waktu harus buru-buru atau malas masak. Buat dalam jumlah banyak, tumis sampai harum lalu simpan dalam wadah tertutup taruk dalam kulkas.


Ayam Goreng Bumbu Kuning
(Sajian Sedap)
Bahan:
1 ekor ayam, potong 8 bagian
2 lembar daun salam
2 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan
400 ml air
Minyak untuk menggoreng

Bumbu halus:
6 siung bawang putih
4 butir bawang merah
5 butir kemiri, sangrai
1 sdt ketumbar
4 cm Kunyit, bakar
4 cm lengkuas
4 cm jahe
1 sdm garam

Cara Membuat:
1. Campur ayam, daun salam, serai, dan bumbu halus. Aduk rata. Tuang setengah bagian air.
2. Masak di atas api sedang sampai mendidih. Kecilkan api. Tutup. Masak sampai air berkurang. Tuang sisa air secara bertahap sambil sesekali diaduk sampai matang meresap. Angkat.
3. Goreng ayam dalam minyak yang sudah dipanaskan diatas api sedang sampai matang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar