Senin, 25 Agustus 2014

Ayam Kecap

Ini salah satu menu favoritku dari masakan Mama. Kalau pulang sekolah dan Mama lagi masak ini, aku bisa nambah berkali-kali. Tapi aku belum menemukan resep yang pas ketika aku masak sendiri. Menu ini kurang laku di rumah. Penasaran, akhirnya ubek-ubek menemukan resep ayam kecap dari Bango. Oh iya, resep mamaku, ayamnya tidak digoreng. Aku sih suka aja, tapi bagi suamiku masakan yang ayamnya nggak digoreng itu cuma opor sama kari. Jadi pastikan banget nemu resep ayam kecap dari Bango yang ayamnya digoreng.
Bahan :
- 1/2 ekor ayam, potong 6 bagian. Tambahkan 1/2 sendok teh Garam dan 2 sendok makan air jeruk nipis, aduk rata.
- 4 siung bawang putih , memarkan.
- 1/2 ruas jari Jahe, memarkan.
- 1/2 butir bawang bombai, potong panjang.
- 3 tangkai daun bawang, potong serong.
- 5 sendok makan kecap Bango manis pedas gurih (aku pakai yang biasa).
- 1/2 sendok teh lada putih bubuk.
- 1/4 sendok teh garam.
-1 buah tomat, potong panjang.
- 100 ml air
- minyak goreng secukupnya untuk menggoreng.
- 1 sendok makan margarin untuk menumis
Cara membuat:
1. Panaskan minyak goreng, goreng ayam dalam minyak panas hingga matang tapi tidak kering, angkat dan sisihkan.
2. Panaskan margarin, tumis jahe dan bawang putih hingga harum, lalu masukkan bawang bombai, tumis hingga layu.
3. Masukkan ayam aduk sebentar.
4. Tambahkan kecap bango, air, garam, lada, tumis hingga matang. Masukkan tomat dan daun bawang, aduk sebentar, angkat.
5. Sajikan hangat.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar